Serviced Office Jakarta | Keuntungan Bekerja di Serviced Office & Coworking Space
/Saat ini, Serviced Office merupakan salah satu jenis kantor yang banyak dijadikan pilihan startup dalam membangun bisnis di Jakarta. Serviced Office Jakarta menyediakan ruang yang dibutuhkan bisnis menjalankan operasionalnya dengan sarana dan fasilitas yang dilengkapi oleh pengelolanya. Seperti jaringan internet Wi-Fi, sambungan telepon, ruang pertemuan, furniture kantor modern, dan lain – lain.
Source: Pexels
Dengan begitu, Anda tidak perlu lagi repot memikirkan masalah pemeliharaan gedung atau ruang. Bahkan, Anda tidak perlu membeli perlengkapan kantor yang mahal. Jadi, Serviced Office Jakarta akan sangat menghemat biaya operasional, terutama untuk startup yang sedang berkembang.
Mengapa Anda Harus Memilih Serviced Office?
Pemilik startup atau pebisnis yang ingin mempertimbangkan Serviced Office di Jakarta bisa mendapatkan banyak keuntungan dari segi efisiensi biaya operasional. Selain itu, ada banyak alasan untuk memilih Serviced Office sebagai berikut.
1. Jangka Waktu Sewa Fleksibel
Manfaat terbesar dari Serviced Office Jakarta adalah pengguna dapat menyewa sesuai kebutuhan bisnisnya. Jika sebagian besar kantor tradisional disewakan berdasarkan tahun, seperti 1 – 10 tahun, maka berbeda dengan Serviced Office.
Setiap pengguna Serviced Office biasanya memiliki jangka waktu sewa secara bulanan atau tahunan, sehingga Anda bisa menikmati fleksibilitas waktu sewa sesuai kebutuhan bisnis.
2. Transisi Kantor Menjadi Lebih Mudah
Memindahkan ruang kerja atau kantor terkadang bisa membutuhkan waktu lama. Bahkan, bisa menghentikan aktivitas operasional bisnis. Dengan Serviced Office Jakarta Pusat, Anda tidak perlu menyiapkan jaringan, membeli peralatan kantor, dan sebagainya.
Karena, semua fasilitas telah disediakan oleh pengelola, pengguna Serviced Office hanya tinggal memakai dan bisa langsung bekerja.
3. Disediakan Peralatan dan Fasilitas Kantor Lengkap
Ketika Anda mendirikan kantor tradisional, Anda harus meluangkan waktu untuk berbelanja meja, kursi, komputer, printer, dan fasilitas pendukung lainnya. Tentunya ini membutuhkan biaya besar.
Sedangkan, Serviced Office Jakarta sudah menyediakan sarana dan fasilitas ini secara lengkap yang siap digunakan. Sehingga, Anda bisa langsung bekerja dan menjalankan operasional bisnis Anda.
4. Tempat Strategis dan Modern di Menteng, Jakarta Pusat
Setiap bisnis tentu ingin selalu mempertahankan reputasi dan citra brand yang profesional, modern, dan kredibel di mata klien. Berkaitan dengan hal itu, Serviced Office Jakarta memberikan bisnis Anda tempat yang strategis, tepat di Menteng, Jakarta Pusat dengan fasilitas lengkap dan teknologi modern.
Menghadirkan gambaran yang prestigious bagi konsumen dan klien bisnis tentang bagaimana bisnis Anda dijalankan.
5. Meningkatkan Produktivitas dan Jaringan Bisnis
Serviced Office Jakarta memiliki layanan yang sepenuhnya dikelola secara profesional. Termasuk staf administrasi, resepsionis, call center, kebersihan, dan lain - lain. Anda tidak perlu lagi repot mempekerjakan pegawai untuk mengurus administrasi.
Selain itu, sebagian besar Serviced Office Jakarta juga mempunyai beberapa penyewa dalam satu unit. Hal ini dapat menambah peluang jaringan atau koneksi mitra kerja yang akan mempercepat pertumbuhan bisnis Anda, khususnya start up.
6. Menghapus Biaya Sekunder Ruang Kantor Tradisional
Masih yakin biaya bulanan ruang kantor konvensional lebih murah? Eits.. tunggu dulu! Cobalah untuk mengkalkulasi biaya sewa awal dan biaya sekunder pemeliharaannya. Harga sewa kantor biasa atau kantor konvensional jauh lebih besar dari sekadar harga sewa.
Anda perlu memperhitungkan biaya sekunder, antara lain: pemeliharaan bangunan, pembersihan (cleaning service) rutin, penyediaan ruang (renovasi), dan biaya – biaya lain setiap bulan. Tak jarang, Anda juga harus merekrut pegawai kebersihan yang dapat menambah beban anggaran.
Untungnya, dengan menggunakan Serviced Office Jakarta Anda tidak perlu lagi memikirkan hal tersebut. Biaya sekunder dapat dihilangkan, karena Serviced Office Jakarta sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengelola.
Setiap tahun, semakin banyak pebisnis milenial yang beralih menggunakan Serviced Office Jakarta atau co-working space ketimbang kantor biasa. Bagaimana dengan Anda, tertarik menggunakan Serviced Office Jakarta untuk mengembangkan bisnis Anda ke level selanjutnya?
Sources: Coworking Resources, Metro Office
——————————————-
Experience The Avenue8 Advantage today. Contact us for any Private Office, Coworking Space, Virtual Office, Meeting Room, and Event Space inquiries.
As featured on: The Jakarta Post, Daily Social, Detik, Tech in Asia, and more.